Tuesday, March 26, 2013

Panen Padi. Untukku??

Pagi tadi aku menghubungi keluarga di rumah. Hal ini sangat jarang sekali aku lakukan walau hanya sekedar tanya kabar atau basa-basi. Aku berbeda dengan anak-anak pada umumnya yang sering berhubungan dengan keluarga tercinta mereka di rumah. Aku mengabari kalau uang kontrakanku naik, dari yang semula hanya 1,5 jta menjadi 1,8 juta pertahunnya. Kemudian orang tuaku membalas, ia gak papa akan tetapi uang sakunya tetep. hehehe.. sambil memberitahu kalau jumat besok di rumah panen.
Panen Padi dirumahku diadakan setiap 3 bulan sekali. Setiap kali panen di rumah berbeda2 pendapatannya. Karena semua tergantung dengan Pengairan, cuaca, dan masih banyak lagi pengaruhnya. Hasil panen padinya digunakan untuk membiayai kehidupanku di Jogja. Aku yang menjadi anak terakhir dari 3 bersaudara.
Aku belum bisa konsisten dalam mencari uang tambahan pada beberapa bulan terakhir ini semenjak tidak bekerja lagi di warnet. Aku bekerja di warnet sejak bulan April 2011-Mei 2012 Lebih dari setahun bekerja di warnet ada suka dan duka. Senang karena bisa sedikit meringankan beban orang tua dalam memenuhi kebutuhan pribadi.
See U Next Time..

4 comments:

  1. waaw :D
    sama dong :3
    dirumah juga habis panen, ini ditempatku udah musinm nanem dek :D

    ReplyDelete
  2. Hehehe.. mbak gak mau bantu nanem??? :D

    ReplyDelete
    Replies
    1. hhhee, kalo itu udah ada yg ngurusin, paling aku cuma bantu ngirim makanan :3

      Delete
  3. owh... ea juga, khawatir gagal panen klo mbak yang nanem :P

    ReplyDelete